Project Based Learning (PBL) Sosiologi Pertanian – Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya (P4S) Daun Hijau 01003CPT

Pada hari Senin, 29 April 2024 mahasiswa kelas 3IE01, Program Studi Agroteknologi, Universitas Gunadarma melakukan kunjungan ke Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya (P4S) Daun Hijau 01003CPT yang berlamat di Jl. Cempaka Putih Timur RT 010 RW 03, Kelurahan Cempaka Putih Timur, Kecamatan Cempaka Putih, Kota Administrasi, Jakarta Pusat. P4S Daun Hijau 01003CPT berfokus pada sektor pertanian yaitu komoditas hortikultura dengan luasan lahan 200 meter persegi milik Pemda DKI Jakarta dan warga sekitar. P4S Daun Hijau 01003CPT merupakan pusat edukasi pengelolaan lingkungan berupa pelatihan pertanian perkotaan dan pelatihan pengelolaan sampah baik organik maupun anorganik.


Dalam kunjungan tersebut Bapak Adian Sudiana selaku ketua menyampaikan materi mengenai perjalanan P4S Daun Hijau 01003CPT dimulai pada tahun 2000 dengan pertanian padi dan palawija. Kemudian, di tahun 2007 memulai pertanian dengan memanfaatkan lahan sempit yaitu gang-gang rumah warga dan berkembang menjadi pertanian perkotaan pinggur kali pada tahun 2011. Di tahun 2016, terbentuk kelompok tani Daun Hijau dan berkembang menjadi klasifikasi madya pada tahun 2019. Pada tahun 2022 sampai saat ini menjadi klasifikasi utama.